Inilah Blog Kami...

Rabu, 30 November 2011

Jenis-Jenis Layanan Internet


Ada banyak sekali layanan di internet lho, ada browsing, chatting, googling, nge-mail, nge-blog, Facebookan, FS-an, millisan de el el. Berikut ini akan dijelaskan satu persatu:
1. BROWSING
adalah berselancar, menjelajah dan melihat-lihat halaman web. Browsing menggunakan program yang dinamakan web browser seperti Internet Explorer, Mozzila Firefox, Opera dan sebagainya. 
2. Chatting
Adalah ngobrol, bercakap-cakap atau komunikasi dengan orang lain di internet dengan mengetikkan kata-kata atau dengan suara. Layanan-layanan untuk chatting di internet antara lain yaitu Yahoo Massanger, mIRC, Skype, Pidgin, , MSN Messenger, Windows Live Messenger, dll.
3. E-mail
Adalah surat elektronik yang dikirimkan melalui jaringan internet yang dapat dilampiri file seperti dokumen, musik, video, gambar dsb. Aplikasi-aplikasi e-mail antara lain yaitu Gmail, Yahoo Mail, Hotmail, AOL, Sina, dll.
Program surat elektronik yang popular digunakan adalah Eudora Mail. Eudora Mail menggunakan protokol yang disebut POP (Post Office Protocol) dan dibuat oleh Qualcomm Inc.
4.Milis
Kependekan dari Mailing List adalah layanan diskusi di internet. Kelompok diskusi biasanya dibedakan menjadi kelompok berdasarkan topik (misal tentang bisnis, pendidikan, hobi, olah raga dll), dan berdasarkan anggota tertentu (misal kelompok BEM, KAMMI dll). Menurut saya Yahoo Groups merupakan penyedia mailing list (server) yang paling terkenal.
5. Mesin Pencari (Search Engine)
Adalah situs yang menyediakan layanan untuk mencari alamat situs, gambar, foto dan sebagainya dengan cepat. Terdapat banyak website pencari di internet antara lain yaitu Google, Yahoo, Altavista, Excite, MSN Search de el el.
6. Blog
Adalah layanan untuk kita dapat menuliskan artikel, cerita, curhatan hati, pengalaman pribadi de el el dalam bentuk kata-kata atau gambar. Layanan blog yang terkenal dan banyak digunakan antara lain yaitu Blogspot, Wordpress, Multiply.
7. Friendster dan Facebook
Adalah situs jaringan sosial atau jaringan pertemanan yang biasanya untuk mencari teman dan berkomunikasi melalui internet. Nah loh bagi kalian-kalian yang suka mencari teman atau pacar gabung aja disitus ini.
8. File Tranfer Protocol (FTP)
          Fungsi FTP adalah untuk mengirim dan menerima file antar host dari seluruh penjuru dunia.
Dengan akses ke berbagai anonymous FTP, kita dapat memperoleh file-file secara grafis. Kita dapat menemukan program-program, gambar-gambar, majalah elektronik, artikel-artikel dalam kelompok diskusi tertentu. Salah satu program FTP adalah WS_FTP.
9. Tele Networking (TelNet)
Fungsi TelNet untuk mengakses komputer (host/server) dari jarak jauh atau remote login.
Telnet adalah program yang memungkinkan komputer kita menjadi terminal dari komputer lain di internet.
10. User’s Network (UseNet)
UseNet adalah sistem kelompok diskusi di mana artikel-artikel didistribusikan ke seluruh dunia.
11. World Wide Web (WWW)
Sering disebut “the WEB”/”W3”, merupakan sistem dalam internet yang memiliki fasilitas pencarian dan pemberian informasi yang cepat dengan menggunakan teknologi hypertext.
12. Internet Relay Chat (IRC)
Internet Relay Chat / IRC merupakan fasilitas untuk komunikasi langsung dengan menggunakan keyboard.
Kita dapat ambil bagian dalam komunikasi publik dengan sekelompok orang.
Kita dapat menggunakan IRC untuk mengatur komunikasi pribadi dengan orang-orang tertentu, yaitu sejenis teleconference.
13. Internet Phone/Conference
Fasilitas untuk melakukan percakapan jarak jauh via internet.
Untuk itu diperlukan aplikasi khusus dan dukungan hardware multi media.
14. WAIS Server
WAIS (Wide Area Information Service) menyediakan cara lain untuk menemukan informasi yang tersebar dalam internet.
WAIS mampu mengakses segala database yang besar (seperti dokumen, file berisi gambar, video dan suara).

Ruang Lingkup Internet

Internet merupakan sebuah kumpulan global (mendunia) ribuan jaringan komputer dan jutaan komputer pribadi yang dikelola secara bebas. Internet telah memungkinkan komunikasi antarkomputer dengan menggunakan Transmission Control Protocol  atau Internet Protocol (TCP/IP) yang didukung media komunikasi, seperti satelit dan paket radio. TCP/IP ibarat bahasa yang dimengerti oleh semua jenis komputer sehingga antar komputer dapat saling berkomunikasi. Tanpa protokol, komputer tidak akan dapat saling berkomunikasi di Internet.
        Internet dapat menghubungkan komputer dan jaringan komputer yang dikelola, baik oleh pemerintah maupun swasta dan perorangan yang ada di berbagai negara. Melalui Internet, siapa pun dan kapan pun dapat leluasa mengakses berbagai macam informasi dari berbagai tempat. Informasi yang dapat diakses tampak lebih hidup karena tersaji dalam bentuk teks, grafik, animasi, suara, maupun video. Selain intu, informasi yang tersedia sangat berfariasi dan selalu aktual (up to date ).
        Siapa pun yang terhubung ke dalam jaringan dapat memperoleh atau memberikan informasi karena Internet menyediakan fasilitas-fasilitas yang memungkinkan setiap pengakses berbagi informasi. Jaringan Internet dapat pula digunakan sebagai media konferensi.
        Semakin hari, jaringan Internet berkembang bangaikan magnet yang sangat besar dan kuat. Dengan demikian, makin bertambah pula jaringan maupun kumpulan pribadi yang tergabung dengan satu kesatuan jaringan. 

SEJARAH PERKEMBANGAN INTERNET


Pada tahun 1969 Advanced Research Project Agency (ARPA) di Pentagon, USA membuat sebuah jaringan yang digunakan untuk keperluan penelitian. Jaringan itu dinamakan Advance Research Project Agency Network (ARPANet). ARPANet menghubungkan pusat penelitian departemen pertahanan dengan pusat-pusat penelitian di universita-universitas di Amerika Serikat. Tujuannya adalah menghadapi kemungkinan terjadinya serangan nuklir karena sifat jaringan Internet tidak mudah dilumpuhkan hanya dengan merusak satu titik pusat layanan. Apabila satu titik diserang maa sistem jaringan tetap dapat berfungsi.
Pada tahun 1984 ARPANet dibagi menjadi dua, yaitu MILNet dan ARPANet. MILNet ditujukan untuk kebutuhan militer dan ARPANet untuk menyokong riset. Pada tahun 1986, Internet dipergunakan secara nyata dan meluas untuk kalangan umum. Penggunaan Internet ternyata berkembang sangat pesat. Hampir setiap lembaga yang ada di dunia selanjutnya membuat jaringan Internet untuk kebutuhan transfer data dan sarana komunikasi. Pada tahun 1991, Nation Research and Education Network membuat jaringan baru yang dinamakan NREN. Jaringan ini bertujuan untuk mengadakan riset jaringan berkecepatan tinggi.
Abad ke-20 merupakan abad informasi. Hal ini dapat kita rasakan dari jasa layanan yang ada saat ini. Sebagian besar jasa layanan berupaya menyajikan sistem informasi yang bersifat global, capt, dan akurat. Tidak hanya online, tetapi juga real time serta mudah dalam melakukan perluasan. Suatu hal yang perlu diperhatikan dalam menyikapi teknologi informasi adalah tidak sekadar alih teknoogi yang telah dikembangkan, tetapi juga pembentukan budaya baru dalam memanfaatkan teknologi informasi tersebut.
Peralihan budaya lama menuju budaya baru ini juga dikembangkan sejalan dengan perkembangan teknologinya. Hal ini terbukti dengan munculnya istilah Information and Commuication Technology (ICT) dan sekarang diterjemahkan menjadi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Pengertian ICT, berawal dari pengertian IT (Information Technology), kemudian dengan menambahan “C” atau “Communication” di tengahnya dengan maksud tidak hanya mengembangkan teknologi informasi, tetapi juga membangun masyarakat yang saling terhubung. Minat masyarakat terhadap sistem informasi dapat dilihat dari perkembangan peayanan yang disediakan oleh Internet seperti e-commerce, e-business, e-book, dan e-goverment selain informasi dalam bentuk web dan layanan e-mail.
Di Indonesia, jaringan Internet mulai dikembangkan pada tahun 1983 di Universitas Indonesia berupa UINet oleh Dr. Joseph F.P. Luhukay. Ketika itu, ia baru menamatkan program doktor Filosofi Ilmu Komputer di Amerika Serikat. Jaringan dibangun selama 4 tahun. Pada tahun yang sama, Luhukay juga mulai mengembangkan University Network (Uninet) di lingkungan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Uninet merupakan jaringan komputer dengan jangkauan lebih luas dan meliputi Universitas Indonesia, Institut Teknology Surabaya, Universitas Hasanudin, dan Ditjen Dikti.
Sekarang ini, Internet telah berkembang pesat di Indonesia. Di berbagai Instansi, baik pemerintah maupun swasta, sudah saling terhubung lewat Internet. Sudah banyak lembaga pendidikan yang memiliki alamat web sendiri. Sistem pendaftaran siswa baru pun sudah dilakukan secara online yang terkenal dengan PSB online. Pendaftaran ujian masuk perguruan tinggi juga bisa dilakukan secara online. Bahkan, di setiap daerah sudah terdapat berbagai layanan berbasis Internet.

Pengertian Internet, Intranet, dan Ekstranet

Internet (huruf ‘I’ besar, lihat id.wikipedia.org/wiki/internet) singkatan dari Interconnected Network, yaitu suatu jaringan komputer yang saling terhubung satu dengan yang lain untuk keperluan komunikasi dan informasi. Sebuah komputer dalam satu jaringan Internet dapat berada di mana saja bahkan di seluruh dunia.

Internet sering juga diartikan sebagai jaringan komputer di seluruh dunia yang berisikan informasi dan sebagai media komunikasi data yang berupa suara, gambar, video, dan teks. Informsi ini dibuat oleh penyelenggara atau pemilik jaringan komputer yang menitipkan informasinya kepada penyedia layanan Internet.
Selain Internet, ada juga Intranet. Intranet adalah jaringan komputer yang saling tersambung digunakan oleh suatu sistem organisasi dengan luas tertentu. Misalnya, jaringan komputer PT Telom seluruh Indonesia. Jadi Intranet bisa dikatakan ‘Internet khusus’. Intranet berfungsi mengomunikasikan komputer satu dengan yang lain seperti Intenret, tetapi layanannya terbatas, tidak seluas dn seberagam di internet.
Definisi lain tentang Intranet adalah jaringan komputer dengan laynan seperti Internet, tetapi memiliki status lokal. Karena itu, internet juga disebut LAN (Lokal Area Network). Manfaat yang dapat diperoleh dengan dengan adanya jaringan Intranet, antara lain akses informasi menjadi lebih cepat, dapat melakukan tukar data, komunikasi menjadi lebih lancar, serta mendukung perwujudan paperless (penyelesaian pekerjaan tanpa kertas).
Internet juga bisa disambungkan dengan Internet, contohnya suatu perusahaan dapat membangun Internet agar informasi-informasi yang layak diketahui bersama dapat diperoleh secara mudah dan cepat. Fasilitas layanan e-mail lokal, akan menghasilkan sistem paperless yang berdampak pada efisiensi keuangan dari sebuah perusahaan karena tidak banyak mengeluarkan kertas.
adalah jaringan pribadi yang menggunakan protokol Internet dan sistem telekomunikasi publik untuk membagi sebagian informasi bisnis atau operasi secara aman kepada penyalur (supplier), penjual (vendor), mitra (partner), pelanggan dan lain-lain.
Extranet dapat juga diartikan sebagai intranet sebuah perusahaan yang dilebarkan bagi pengguna di luar perusahaan. Perusahaan yang membangun extranet dapat bertukar data bervolume besar dengan EDI (Electronic Data Interchange), berkolaborasi dengan perusahaan lain dalam suatu jaringan kerjasama dan lain-lain.
Ekstranet adalah sebuah tipe dari sistem informasi interorganisasi yang memungkinkan orang-orang dari luar perusahaan untuk bekerja bersama dengan pekerja yang berada di dalam perusahaan. Secara umum diartikan sebagai sebuah jaringan yang menghubungkan antara mitra-mitra bisnis melalui internet atau dapat diartikan sebagai jaringan yang menghubungkan jaringan-jaringan intranet antara perusahaan-perusahaan yang bekerjasama. Tujuan utama dari ekstranet adalah untuk menggalang terjadinya kolaborasi antara mitra-mitra bisnis, ekstranet dibuka untuk penyuplai, pelanggan, dan mitra bisnis lainnya, dan ditutup untuk masyarakat umum.

Rabu, 23 November 2011

Tujuan Membuat Blog

Tujuan kami membuat blog tidak lain adalah untuk memenuhi tugas mata pelajarn TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) pada kwartal 5 program akselerasi tahun ajaran 2010/2011. Semoga blog kami dapat memenuhi tugas atau menambah nilai yang masih kurang pada mata pelajaran TIK dan semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. :D 

Jumat, 18 November 2011

Mengenal Lebih Dekat The Explorer Team

Okey, kita mulai perkenalan dari urutan yang pertama :)
                                          
Nama       : Annisa Widia Kireina
Panggilan : Kirey
TTL           : Tasikmalaya, 27 Desember 1997 
Alamat     : Jl.Karikil, RT/RW 04/05, Mangkubumi.
Absen      : 03
Kelas       : IX-I
Hobi        : Dengerin music, baca komik, tidur, main game, fleksibel lah :D
Cita- Cita : Dosen



















    Nama      : Reisya Nurrianti
    Panggilan : Icha
    TTL          : Tasikmalaya, 03 November 1997
    Alamat     : Jl. Re Martadinata no. 13
    Absen      : 24
    Kelas       : IX i
    Hobi        : Membaca novel, tidur, menggambar, nonton TV.
    Cita-cita   : Jadi orang sukses yang berguna.                                                                                                                                                                                          
Nama       : Talhah Saufi Billah An-Nimari
Panggilan  : Talah
TTL            : Tasikmalaya, 25 Desember 1997 
Alamat      : Jl. Petir (deket RSU) no. 25
Absen      : 27
Kelas       : IX-I
Hobi        : baca, main game, tidur, dll :D
Cita- cita : dokter atau dosen